Hampir seluruh Sanad Al Qur’an Kyai kyai NU tersambung kepada Beliau KH. Raden Asnawi Kudus, Megahnya Pondok dengan output santri yang mewarnai Indonesia dan NU karena berbanding lurus dengan Keikhlasan beliau dan penerusnya dengan Tampak Rumah (Ndalem) beliau yang tetap bertahan sederhana diantaranya megahnya kamar kamar dan tempat mengaji Santri.
Asy-Syaikh al-‘Allamah Shahibul-fadhilah Haji Raden Muhammad Asnawi bin Abdullah Husnin al-Qudsi atau Raden Asnawi Kudus nama lengkapnya, seorang ulama kharismatik pendiri dan penggerak Nahdlatul ‘Ulama dari Kudus, Jawa Tengah. Dalam aktivitas kesehariannya, Kiai Asnawi selalu istikamah dalam mengembangkan dakwah dan penanaman rasa nasionalisme yang tinggi.
Jika dirunut silsilahnya, Kiai Asnawi masih merupakan keturunan ke-14 Sunan Kudus (Sayyid Ja’far Shadiq Azmatkhan) dan keturunan ke-5 Kiai Ahmad Mutamakkin
