kyai sepuh NU, Saya melihat ini semua sebagai dinamika, bukan perpecahan

Salah satu kyai sepuh NU yang juga merupakan cicit dari Syaikhona Muhammad Kholil Bangkalan KH Imam Bukhori menyebut desakan agar Ketua Umum PBNU, KH Yahya Cholil Staquf, mundur dari jabatannya sebagai dinamika bukan perpecahan.

Beliau juga mengajak semua pihak untuk berpikir jernih demi menjaga marwah Jam’iyah NU.

“Saya berharap semua pihak bisa berpikir jernih dan satu semangat menjaga marwah jam’iyah NU sebagai perekat bangsa. Kalau NU ingin menjadi perekat bangsa, NU sendiri harus solid. Saya melihat ini semua sebagai dinamika, bukan perpecahan. Insyaallah semua pihak akan bijaksana dalam mengambil sikap,” jelasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *